Seni Melukis Cahaya Dengan BULB Fotografi

Pengaturan-Mode-Bulb-Pada-Kamera-DSLR-Canon

Semangat pagi para pencari ilmu foto, semoga Anda pada hari ini sedang dalam kondisi sehat dan berbahagia.

Pada kesempatan hari ini kita akan membahas apa itu BULB Fotografi, dan bagaimana caranya untuk membuat hasil foto yang mengesankan dengan teknik BULB Fotografi. Sebenarnya banyak teknik yang bisa membuat sebuah karya foto terlihat lebih menarik dan mengesankan, salah satu contoh lainnya adalah dengan teknik Komposisi Segitiga Emas Dalam Fotografi, silahkan Anda baca juga.

Oke, kembali ke tema BULB Fotografi, artikel ini masih berhubungan dengan artikel sebelumnya yang sempat kita bahas kemarin tentang Membuat Foto Kaligrafi Dari Cahaya dengan mode atau settingan kamera BULB.

BULB itu sendiri adalah suatu teknik fotografi dimana hasilnya akan menampilkan cahaya yang kita gambar atau kita lukis dengan bantuan beberapa alat atau media seperti misalnya lampu senter, cahaya dari api, dan lain sebagainya.

Dalam teknik BULB Fotografi ini atau sebagian orang mengatakan light painting photography, kita akan memakai fitur dari kameranya itu sendiri khususnya pada bagian shutter speed salah satu elemen dari Pemahaman Basic Fotografi : Segitga Exposure.

Disini kita akan mengatur shutter speed sampai pada titik angka yang paling lambat dimana nantinya kita akan putar terus sampai tulisan BULB atau tanda BULB keluar dari settingan shutter speed tersebut seperti gambar di atas.

Setelah itu mari kita persiapkan apa saja yang harus sediakan untuk melakukan atau membuat BULB Fotografi atau Light Painting.

  1. Kamera DSLR pastinya
  2. Tripod
  3. Remote shutter release / bisa juga memakai timer

Sebelum itu siapkan dulu konsep atau apa yang akan digambar dan dilukis nanti, permudah lah sesi ini dengan cara menggambarkan terlebih dahulu pada selembar kertas untuk kemudian kita tiru pada saat sesi pemotretan BULB Fotografi atau Light Painting. Karena pada dasarnya Bulb Fotografi atau Light Painting ini secara umum dikenal dengan melukis di udara, tanpa kanvas dan tanpa alas. Dibutuhkan kreativitas dan imajinasi.

Selain konsep pemilihan tempat untuk melakukan BULB Fotografi atau Light Painting juga penting, carilah tempat yang minim cahaya (cukup gelap) bisa di dalam ruangan ataupun di luar ruangan, ushakan terbebas dari cahaya-cahaya liar seperti lampu jalanan ataupun cahaya yang bersumber dari kendaraan di jalan. Dianjurkan untuk memilih waktu pemotretan di malam hari.

Setelah selesai dengan persiapan alat dan tempat serta waktu yang ideal untuk melakukan BULB Fotografi, sekarang langsung saja dipraktekan.

  • Lakukan teknik atau gambar-gambar sederhana terlebih dahulu untuk berlatih.
  • Selain menjadi fotografer, Anda sekaligus menjadi sutradara untuk mengatur dan memberikan perintah (aba-aba) yang jelas kapan model atau pelaku yang akan menggambar dan melukis dengan cahaya melakukan teknik BULB Fotografi.
  • Bersiap menekan tombol shutter ataupun tombol remote shutter (jika Anda memakai remote shutter release), tapi sebelum ditekan, perintahkan model untuk menutup cahaya dari senter terlebih dahulu, bisa dengan tangan atau disimpan dibalik badan model.
  • Tekan shutter (klik) lalu arahkan model untuk mulai menggambar atau melukis di udara.
  • Setelah model selesai menggambar dan melukis dengan cahaya dari senter, tutup kembali sumber cahaya dengan tangan atau benda lain yang bisa dipakai untuk menutupi cahaya tersebut.
  • Setelah itu Anda bisa melepas tangan Anda dari tombol shutter ataupun tombol remote shutter.
  • Lakukan terus-menerus sampai Anda mendapatkan hasil yang bagus dan mengesankan serta memuaskan bagi Anda.

 

Dibawah ini beberapa contoh hasil gambar yang dilukis dengan menggunakan teknik BULB Fotografi atau teknik Light Painting.

bulb foto (1)bulb foto (3)bulb foto (2)

Naah setelah membaca dan melihat semua isi artikel ini bagaimana pendapat teman-teman semua ? mudah atau masih kesulitan untuk memahami teknik BULB Fotografi ?

Jika masih kesulitan saran saya teruslah berlatih supaya terbiasa, karena kita bisa karena terbiasa, benar bukan ? semangat.

Baik, pada kesempatan kali ini, itu saja yang bisa saya share atau bagikan kepada teman-teman para pencari ilmu foto, kurang lebihnya saya mohon maaf.

Dan seperti biasa, jika ada yang mau ditambahkan dari apa yang saya bagikan yang mungkin masih kurang bagi Anda, silahkan teman-teman share atau bagikan dengan menuliskannya di komentar jika tidak keberatan, karena berbagi itu indah teman-teman. Saya dan mungkin teman-teman pembaca lainnya akan sangat menghargai ilmu yang Anda bagikan disini. semoga menjadi pahala tersendiri buat teman-teman disini.

Akhir kata, semoga bermanfaat dan terima kasih.

Tinggalkan komentar